Our Blog

Konsep Perancangan NearChat

Pengenalan konsep aplikasi

            Sebelumnya saya akan menjelaskan mengenai jejaring social yang ada pada era saat ini yang dengan mudah kita download melalui mobile ataupun computer agar kita dapat mudah melakukan komunikasi interaksi dan mengirimkan informasi.
Pada awalnya muncul SMS untuk memudahkan pengiriman pesan kepada rekan kita muncul lagi hal yang lebih canggih yaitu MMS dan dengan di kenalkannya teknologi GPRS maka kita akan semakin mudah berkomunikasi hingga sekarang muncul teknologi terbaru yaitu 4G dan EVDO (pada CDMA). Dengan mudah kita dapat mendownload aplikasi mobile guna berkomunikasi lebih mudah.
Berawal dari sebuah aplikasi mobile tersebut saya menjadi terinspirasi untuk mengkonsep suatu aplikasi mobile yang dengan penggunaan fiture yang lebih lengkap, unik dan mudah di akses oleh pengguna. Saya menamakan aplikasi mobile ini adalah NearChat ( Berbicara Dekat) dengan asumsi bahwa kita mesikpun berada dalam kejauhan tetapi akan terasa dekat dengan penggunaan pada konsep aplikasi yang saya rancang.
Fitur yang akan dirancang adalah:

1. Chat
Pada chat ini memiliki tampilan chat yang mudah dimengerti user, terdapat gambaran sebuah chat dengan tambahan font yang dapat kita atur sesuai keinginan kita. Dan dapat melakukan broadcast ke semua kontak atau orang-orang yang akan anda pilih.

2. Video Call and Call free
Dengan teknologi 3G Video Call and Free Call juga saya rancang guna untuk memudahkan kita dalam berkomunikasi meskipun dengan mengendarai mobil tinggal koneksikan smartphone anda dengan layar yang ada pada mobil pribadi anda kemudian anda bias ngbrol dengan rekan anda tanpa harus mendekatkan handpone ketelinga ataupun dengan earphone. Karena dapat terkoneksi dengan speaker pada mobil anda. Dan teknologi ini menggunakan internet wifi ataupun pulsa paket internet anda.

3. Voice Chat
Voice Chat pada umumnya aplikasi lainpun menggunakan karena simple dan mudah untuk berbicara terhadap rekan kita dengan cara memilih voicecall pada aplikasi ini anda langsung dapat menggirimkan suara anda ke rekan anda.

4. Send File
anda dapat mengirimkan file bertipe apapun kepada teman anda seperti document presentasi, surat, foto, video dan lain sebagainya.

5. Emoticon
seperti pada umumnya setiap aplikasi chat pada mobile selalu menggunakan yang namanya motions seperti wajah senyum marah dan lain sebagainya dan disini ada penambahaan pada gambar bergerak dengan extensi file gif.

6. Group Chat
Pengguna dapat membuat sebuah group chat dari beberapa contact yang ada dan dapat menambahkan anggota group tersebut apabila diperlukan. Fitur ini dapat memudahkan penyebaran informasi yang ada kepada anggota group tersebut yang bersifat prifasi ataupun umum.

7. Room Chat Category
Room chat ini adalah anda dapat masuk ke room chat yang dapat anda pilih dan terdapat category room chat dari mulai pendidikan, politik, berita, olahraga sampai hiburan.



8. GPS
Penambahan fitur GPS pada aplikasi ini dengan radius yang bagus agar memudahkan anda bila berada dalam perjalanan dan anda juga dapat bertanya dengan orang yang berada dekat dengan anda berada karena terdapat menu orang yang berada di sekitar anda.

9. Game Online
Game adalah salah satu tambahan agar anda tidak bosan karena cukup menarik anda tidak perlu menginstal aplikasi game tersebut dengan koneksi ke internet anda sudah dapat memainkan game tersebut meskipun game tidak terlalu bagus seperti game yang telah anda install tapi game ini anda dpat menemukan teman – teman baru dan petualanganbaru.

10. Add Friends
Menambah teman dengan banyak cara:
-          Memasukan nomer telephone teman anda. Kemudian akan terhubung langsung dengan teman anda hanya saja ada tambahan yaitu terdapat saran teman yang dapat anda add langsung.
-          Dengan cara melihat malalui teknologi sederhana yaitu GPS anda dapat menemukan orang di sekitar anda dengan jarak-jarak terdapat pada  kejauhan dari tempat anda berada.
-          Anda dapat menambahkan teman juga melalui room chat yang anda suka.

Tujuan semua konsep dan rancangan yang saya buat adalah agar kita akan semakin dekat dengan rekan kerja, teman, sahabat, ataupun pasangan.

Dengan menggunakan teknologi internet maka akan semakin mudah dalam menjangkau apa yang kita harapkan karena sebagai manusia yang hidup di era tenologi kita sebagai manausia yang berinteraksi dengan computer dan teknologi harus dapat memanfaatkan teknologi yang ada dan mengupdate informasi apa yang belum kita ketahui. Untuk menggunakan sebuah teknologi akan terasa sangat mudah jika kita terbisa karena semua yang di desain oleh programmer itu di desain sedemikian rupa agar kita sebagai pengguna dapat mudah menggunakannya yang jadi sebuah peranyaan adalah apakah seorang pengguna terbiasa dengan situasi yang ada bila belum mulailah dari sekarang untuk belajar menggunakanya.

 Metode Observasi Karakteristik Pengguna
            Pada kali ini saya akan memberikan sebuah pemahaman konsep dan rancangan yang telah saya buat dengan mengobserfasi dari seorang remaja umur sekitar 15tahun. Saya bertanya kepada dia apa keluahan anda menggunakan suatu chat-chat dalam hanphone mereka berkata mereka kurang begitu paham dengan chat tersebut karena fitur yang membingungkan, kemudian kurangnya fitur tambahan yang komplit sehingga terkadang mereka boring.
            Dalam mengoperasikan suatu chat serba terbatas dari mulai karakter yang di tulis sampai file yang berukuran lebih dari 2mb tidak dapat dikirim, juga mereka terkadang bepergian bingung dengan alamat yang akan mereka tuju meskipun adanya GPS tetapi tetap saja keterbatasan karena tidak ada orang yang dapat mereka Tanya karena kebanyakan anak berumur 15 tahun malu untuk menanyakan suatu hal kepada orang.
Pada mata kuliah IMK ini bagaimana saya harus dapat menganalisa karakteristik pengguna yang berinteraksi dengan computer agar merasa senang dengan teknologi yang mereka gunakan merasa semua kebutuhan yang mereka inginkan dapat terpenuhi.
Metode ini adalah metode faktor manusia berkaitan dengan masalah- masalah psikologis, karena berhubungan dengan masing-masing karakteristik dari pengguna. Kemudian berhubungan juga dengan Interaksi manusia dan komputer mengkaji bagaimana hubungan-hubungan yang terjadi antar ilmu komputer desain terkait dengan manusia dengan komputer.
Maka di butuhkan media interaksi antara manusia dan computer berupa:
·         Media Tekstual
Adalah ”bentuk sederhana dialog atau komunikasi antara manusia dan komputer yang hanya berisi teks dan kurang menarik”.Salah satu contoh antarmuka manusia dan komputer berbentuk teks yang menggunakan bahasa pemrograman PASCAL adalah readln dan writeln.
·         Media GUI (Graphical User Interface)
Adalah ”bentuk dialog atau komunikasi antara manusia dan komputer yang berbentuk grafis dan sangat atraktif”.Contoh antarmuka manusia dan komputer yang berbentuk grafis menggunakanpemrograman visual (Visual BasicVisual FoxproDelphi dan lain-lain).
Tetapi untuk suatu aplikasi berbasis mobile chat dibutuhkan desain berbasis GUI karena membutuhkan gambar dan tampilan yang elegan. Bagi para pendisain suatu aplikasi agar interaksi antarmuka computer mudah dan semakin canggih maka harus sering diuji untuk memperbaiki segi tampilan dengan cara mengupload versi terbaru, sehingga memungkinkan pertukaran informasi. beberapa aspek yang menjadi fokus dalam perancangan sebuah antarmuka adalah :
1.     Metodologi dan proses yang digunakan dalam perancangan sebuah antarmuka.
2.     Metode implementasi antarmuka.
3.     Metode evaluasi dan perbandingan antarmuka.
4.     Pengembangan antarmuka baru.
5.     Mengembangkan sebuah deskripsi dan prediksi atau teori dari sebuah antarmuka baru.

Hasil Observasi Karakteristik Pengguna
            Dari obserfasi yang telah saya lakukan kepada remaja usia 15 tahun yaitu mencegah kejenuhan dengan mengadakan sebuah game online pada aplikasi tersebut juga room chat category yang memungkinkan remaja tersebut dapat mencari informasi mengenai berita yang sedang uptodate, hiburan, teknologi, dan lain sebagainya.\
             Selanjutnya adalah melakukan uji dan memberikan kritik saran pengguna terhadap aplikasi yang di gunakan agar dapat di update ke versi yang lebih mudah di pahami dari fitur sampai penggunaan tombol untuk memilih menu yang akan di jalankan atau di operasikan karena dalam membuat sebuah aplikasi kita butuh karakteristik dari pengguna karna agar dapat kita sesuaikan desain nantinya. Kemudian menambahkan jumlah kapasitas karakter penulisan sehingga memudahkan pengguna untuk membagi informasi yang panjang dan memberikan kapasitas memory lebih untuk mengirim file.
Kemudian masalah selanjutnya GPS dalam sebuah rancangan ini saya menambahan suatu konsep dengan anda dapat mendetek orang yang berada di sekitar anda untuk bertanya jika anda tersesat dan terdapat juga bahwa anda berada di posisi mana karena terkadang anak umur 15tahun malu untuk menanyakan sesuatu kepada orang yang belum mereka kenal.
Sebetulnya sebagai mahluk social kita membutuhkan interaksi kepada rekan kerja teman sekolah teman kampus bahkan pasangan dengan andanya konsep ini saya berharap agar komunikasi dan informasi akan semakin mudah kita dapat dan tak mengenal jarak dan waktu sesuai pada tujuan mata kuliah saya ini yaitu IMK (interaksi manusia dan computer).
Tetapi kebanyakan orang dalam aplikasi mereka akan mengeluh mengenai desain antar muka dan berdasarkan teori IMK saya akan menjelaskan 8 aturan desain antarmuka:
·         Upayakan untuk konsistensi.
·         urutan tindakan yang konsisten harus diminta dalam situasi yang mirip.
·         terminologi identik harus digunakan pada prompt, menu, dan membantu layar.
·         warna yang konsisten, tata letakkapitalisasi, font, dan sebagainya harus digunakan seluruhnya.
·         Memungkinkan pengguna sering untuk menggunakan jalan pintas
·         untuk meningkatkan laju singkatan menggunakan interaksi, tombol khusus, perintah tersembunyi, dan makro.
·         Penawaran informatif umpan balik
·         untuk setiap tindakan pengguna, sistem harus merespon dalam beberapa cara (dalam desain web, hal ini dapat dicapai dengan DHTML - misalnya, tombol akan membuat suara klik atau mengubah warna saat diklik untuk menampilkan sesuatu yang pengguna telah terjadi).
·         Desain dialog untuk menghasilkan penutupan.
·         Urutan tindakan harus diatur ke dalam kelompok dengan awal, tengah, dan akhir. Umpan balik yang informatif pada penyelesaian sekelompok pengguna tindakan menunjukkan aktivitas mereka telah selesai dengan sukses.

·         Penawaran kesalahan pencegahan dan penanganan kesalahan sederhana.
·         desain bentuk sehingga pengguna tidak dapat membuat kesalahan serius, misalnya, lebih memilih pilihan menu untuk membentuk mengisi dan tidak mengizinkan karakter abjad di bidang entri numerik.
·         jika pengguna melakukan kesalahan, instruksi harus ditulis untuk mendeteksi kesalahan dan menawarkan instruksi sederhana, konstruktif, dan khusus untuk pemulihan.
·         segmen panjang formulir dan mengirimkan bagian terpisah, sehingga pengguna tidak dikenakan sanksi karena harus mengisi formulir lagi - tapi pastikan Anda menginformasikan kepada user bahwa beberapa bagian yang datang
·         Izin tindakan pemulihan.
·         Dukungan internal lokus kontrol
·         Pengguna yang berpengalaman ingin bertanggung jawab. Mengejutkan sistem tindakan, urutan membosankan data, ketidakmampuan untuk memasukan atau kesulitan dalam mendapatkan informasi yang diperlukan, dan ketidakmampuan untuk menghasilkan tindakan yang diinginkan semua membangun kecemasan dan ketidakpuasan.
·         Kurangi beban memori jangka pendek.
·         Sebuah studi menunjukkan bahwa manusia terkenal dapat menyimpan hanya 7 buah (plus atau minus 2) informasi dalam memori jangka pendek mereka. Anda dapat mengurangi beban memori jangka pendek dengan merancang layar di mana pilihan yang jelas terlihat, atau menggunakan pull-down menu dan ikon.

Analisa Mengenai Aplikasi
           
            Suatu aplikasi apapun pasti mempunyai kekurangan namun yang terpenting adalah bagaimana kita merancang suatu aplikasi yang mudah di mengerti oleh pengguna karena sifat manusia adalah ingin teknologi yang mudah, cepat, hemat biaya waktu bahkan tenaga, beberapa hal yang perlu di perhatikan dalam membuat aplikasi adalah kegunaan user karna setiap user mempunyai karakter yang berbeda-beda dan bagaimana sebagai perancang aplikasi harus dapat mengenali karakter tersebut dan tidak mungkin juga aplikasi yang digunakan banyak orang tetapi kita desain dengan keiingan satu orang saja jika seperti itu maka yang akan menggunakan aplikasi tesebut hanya orang-orang yang berkarakter sama pertama adalah kita konsep penggunan aplikasi tersebut sebagai apa dan kebutuhan apa saja yang mereka inginkan agar terpenuhi, kemudian buat desain yang elegen dan enak dipandang mata dan tidak terlalu rumit meskipun banyak fitur.

            Seperti penambahan suatu room chat category untuk memudahkan pengguna dalam mencari informasi di room tersebut karna room tersebut bersifat forum yang memungkinkan anda tidak buta akan sebuah informasi mengenai hal apapun dari mulai pendidikan sampai hiburan sekalipun.

            Kemudian penambahan pada suatu video call yang dapat kita gunakan untuk berbicara pada teman rekan kerja ataupun pasangan bahkan terfikirkan dalam diri saya bahwa orang yang sedang menemudipun dapat berinteraksi dengan orang lain untuk mencegah keboringan dengan media speaker mobil agar tidak membahayakan keselamatan pengendara karena jika menggunakan heatset maka tidak terdengar tlakson dari kendaraan lain.

            Selanjutnya adalah pencarian alamat denga menggunakan deteksi orang di sekitar yang menggunakan aplikasi ini memungkinkan pengguna dapat langsung bertanya melalui handphone atau gajednya secara langsung tanpa harus bertanya pada orang asing yang berada di sekitar jalan tersebut. Dan fitur tambahan pada game online agar dapat berinteraksi dengan permainan tersebut dan sesama pengguna aplikasi NearChat ini.

Dan perlu di ketahui sumua yang kita buat hal apapun itu harus memiliki tujuan dan disini adalah tujuan terhadap interaksi manusia dan computer yang perlu di ketahui.
·         Tujuan utama disusunnya berbagai cara interaksi manusia & komputer :
untuk mempermudah manusia dalam mengoperasikan komputer dan mendapatkan berbagai umpan balik yang ia perlukan selama ia bekerja pada sebuah sistem komputer.Para perancang antarmuka manusia dan komputer berharap agar sistem komputer yang dirancangnya dapat bersifat akrab dan ramah dengan penggunanya (user friendly).
·         Sebagai contoh, misalnya sebuah komputer lengkap dipasang pada sebuah tempat yang tidak nyaman bagi seorang pengguna yang menggunakan. Atau keyboard yang digunakan pada komputer tersebut tombol-tombolnya keras sehingga susah untuk mengetik sesuatu.
Contoh-contoh diatas merupakan beberapa hal mengapa kita membutuhkan mempelajari Interaksi Manusia dan Komputer.
Kita butuh Interaksi manusia komputer adalah agar kita lebih cepat dalam menyelesaikan suatu pekerjaan. serta dapat membuat waktu pengerjaannya lebih cepat dan tidak membutuhkan banyak biaya dalam membuat suatu pekerjaan.
           
            Reverensi
1.      Wikipedia
2.      WeChat Mobile Apikasi

Greentea Day Designed by Templateism | MyBloggerLab Copyright © 2014

Gambar tema oleh richcano. Diberdayakan oleh Blogger.